PENINGKATAN KAPASITAS KARANG TARUNA BINA REMAJA SEKLIGUS PENYERAHAN TERIMAAN OPRASIONAL RODA TIGA KE
Kamis, 25 Desember 2021 16:05:52
PENINGKATAN KAPASITAS KARANG TARUNA BINA REMAJA SEKLIGUS PENYERAHAN TERIMAAN OPRASIONAL RODA TIGA KE

Sabtu,25 Desember

NOTULEN

Bimbingan Teknik Peningkatan Kapasitas Karang Taruna 

Bina Remaja Desa Tanah Merah,kecamatan Sepatan Timur kab,Tangerang

Penggunaan Bantuan Keuangan Provinsi APBDES TA 2021

Dibuka OLEH Bapak Rasyidi Syahputra Selaku Kades Tanah Merah  Sekaligus Penanda tanganan Serah Terima Aset Desa Penggunaan Aset Berupa Kendaraan Roda Tiga Pada kegiatan penanggulangan Sampah di desa.

Narasumber Pendamping Kecamatan Bapak "HAMAMI"

Narasumber Pengurus Karang Taruna Kabupaten Bapak "HAERUDIN"

Memposisikan Peran Dan Tupoksi Karang Taruna Sekaligus Memperkenalkan Ketua Umum Karang Taruna Provinsi Banten,Bapak ANDIKA HAZRUMY Selaku Wakil Gubernur Banten kepada pengurus Organisasi kepemudaan Untuk menjadi panutan

Adapun Kedua Narasumber memberi Motivasi dan Pemaparan mengenai :

Pengertian karang taruna – karang taruna merupakan salah satu organisasi masyarakat untuk kalangan remaja sebagai tempat berbaur dan mengembangkan diri baik di lingkungan desa, kelurahan, kota ataupun komunitas tertentu.

Karang taruna ini memiliki peran penting di lingkungan masyarakat khususnya dalam bidang sosial, pendidikan, kemasyarakatan, keagamaan dan budaya untuk mencapai tujuan kesejahteraan bersama. Karena seperti yang kita tahu bahwa anak muda bisa menjadi ujung tombak dalam berkembangnya sebuah bangsa. 

Karang taruna adalah organisasi sosial kemasyarakatan sebagai wadah dan sarana pengembangan bagi setiap anggota masyarakat terutama generasi muda di wilayah desa atau kelurahan yang bergerak dalam bidang penyelenggaraan kesejahteraan sosial.

Tugas Karang Taruna

Karang taruna memiliki tugas dan peranan penting dalam menjaga kesejahteraan sosial di lingkungan, khususnya lingkungan tempat organisasi itu berada. Adapun kesejahteraan sosial sendiri meliputi materi, kerohadian, serta hal lain yang dapat menunjang kualitas hidup warga sekitar.

Selain itu karang taruna bersama dengan masyarakat dan pemerintah juga turut berpartisipasi dalam menanggulangi berbagai masalah kesejahteraan sosial baik yang bersifat rehabilitatif maupun preventif.

Nah, untuk lebih jelasnya beberapa tugas karang taruna yang harus dilakukan adalah :

  • Membantu memberikan dukungan finansial untuk para warga yang kurang mampu serta berupaya untuk memberikan pekerjaan atau menciptakan lapangan kerja bagi mereka yang putus sekolah.
  • Membantu mengatasi berbagai macam permasalahan sosial, serta menciptakan rasa tanggung jawab untuk membantu bagi sesama yang mungkin tidak bernasib baik seperti diri kita.
  • Meningkatkan kualitas para pemuda melalui berbagai macam aktivitas sosial yang dapat membuat kepribadian menjadi lebih baik
  • Mengadakan berbagai acara untuk membangun karakter jiwa pemuda yang membanggakan
  • Menumbuhkan semangat kebersamaan yang kuat antara satu warga dengan warga lainnya
  • Meningkatkan kualitas pendidikan warga sekitar yang mengalami keterbelakangan mental
  • Mewujudkan kehidupan sejahtera yang menyeluruh untuk bisa dirasakan oleh semua warga
  • Mengembangkan potensi generasi muda untuk masa mendatang

Program Kerja Karang Taruna

Berikut ini adalah beberapa contoh program kerja karang taruna yang bisa di contoh atau dijalankan di lingkungan masyarakat :

1. Bidang Lingkuingan

  • Mengadakan kegiatan gotong royong pembersihan selokan dan rumput liar
  • Melakukan kegiatan peduli lingkungan dengan menggagas ide menanam pohon di sekitar jalan
  • Memberikan edukasi untuk tidak membuang sampah sembarangan dan membuat tempat sampah disetiap sudut desa

2. Bidang Pendidikan

  • Menolong anak-anak putus sekolah dan kurang mampu untuk terus bersekolah
  • Memberikan fasilitas tas, buku, alat tulis, seragam gratis kepada mereka yang membutuhkan
  • Memberikan penghargaan berupa hadiah bagi warga yang berprestasi di bidang pendidikan
  • Memberikan tambahan mata pelajaran di luar jam sekolah
  • Memastikan warga untuk wajib bersekolah minimal 12 tahun

3. Bidang Ekonomi

  • Membuat pelatihan-pelatihan yang dapat mengasah keahlian yang berguna di industry kerja
  • Menciptakan dan memperluas lapangan kerja
  • Membentuk kelompok pertanian dan peternakan untuk menciptakan hasil yang lebih baik

4. Bidang Spiritual

  • Memeriahkan malam takbir (idul fitri & idul adha)
  • Mengadakan acara pengajian untuk warga sekitar
  • Menyambut tahun baru islam dengan berbagai kegiatan keagamaan
  • Mengadakan buka bersama dan kajian-kajian selama bulan ramadhan

5. Bidang Pelatihan

  • Mengadakan pelatihan menjahit untuk ibu-ibu maupun pemuda pemudi
  • Mengadakan pelatihan komputer dan teknologi
  • Memberikan pelatihan memasak

6. Bidang Olahraga

  • Mengadakan acara jalan sehat saat hari kemerdekaan
  • Mengadakan senam rutin untuk ibu-ibu ataupun lansia
  • Membentuk kelompok volly, sepakbola, atau olahraga lain di desa

7. Bidang Kesenian

  • Membuat pertunjukan wayang saat momen tertentu
  • Mementaskan tarian adat
  • Mengadakan lomba yang berhubungan dengan kesenian untuk anak-anak (menyanyi, menari, melukis, dll)
  • Menghidupkan tradisi seni

demikian sedikit ulasan dari pemaparan kedua narasumber

1902
Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin
CAPTCHA Image
APBDes 2024

Data belum diinput

APBDes 2023

Data belum diinput

Realisasi APBDes 2023

Data belum diinput